Pakis Haji (Cycas)

Pakis Haji (Cycas)

Pakis Haji (Cycas) adalah tanaman yang termasuk ke dalam jenis tumbuhan tingkat rendah, masuk ke dalam kelas Cycadeae. Secara sekilas struktur sikas mirip dengan palem, tapi secara morfologi lebih mirip paku-pakuan. Sikas memiliki daun yang tajam dan berwarna hijau tua, tampilan luarnya eksotik, memiliki tekstur batang yang kasar dan berlapis. Secara alami sikas berkembangbiak secara generative, dengan kawin dan biji. Bisa juga secara vegetative dengan pemisahan melalui pemisahan anakan. Sikas diperkirakan sudah berusia ratusan juta tahun. Usianya tergolong purba dan langka.

Pertumbuhan tanaman ini sangat lambat. Dalam satu tahun, tanaman ini umumnya hanya tumbuh dengan tinggi kira-kira 10 cm.  Pertumbuhan yang lambat ini menjadi salah satu factor tanaman ini bernilai tinggi. Keistimewaan tanaman ini adalah tidak banyak memerlukan perhatian seperti tanaman-tanaman pada umumnya, karena tanaman ini sangat menyukai sinar matahari. Tanaman ini juga bias diletakkan didalam maupun luar ruangan. Penyiramannya pun cukup dilakukan satu sampai dua kali dalam satu minggu. Kunci kesuburan tanaman ini adalah media tanam. Sikas memerlukan media tanam yang porositasnya tinggi.


 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

IKAN GULAI BAUNG KUNING

SISTEM KESENIAN SUKU TALANG MAMAK

PAKAIAN ADAT INDRAGIRI HULU